Skip to main content

Diantara Pincang Dan Jatuh

Kapan terakhir kali kamu merasakan lapar saat asik mengerjakan sesuatu? Atau sadar akan lelah saat kebaikan yang kau gandrungi ternyata telah merenggut banyak waktumu? Atau gemetar karena badanmu tak mampu lagi mengimbangi workload yang harus kamu lakukan?

Mungkin saya kurang bersyukur. Tapi baru beberapa hari terakhir ini saya mengingat diri saya merasakan kekurangan energi untuk melakukan sesuatu setelah hal ini lumrah saya alami beberapa selang waktu sebelumnya.

Saya ingat betul. Lelah merupakan sahabat kecil terbaik serang pejuang dalam diri saya. Lapar merupakan alasan banyak dari hal yang saya lakukan. Lapar ibarat ibu dari segala pikiran. Lapar menjadikan saya banyak bertarung. Dan dari lapar lah saya tahu arti berkembang. Tanpanya, mungkin saya tidak setangguh sekarang.

Yang terlintas di benak saya adalah memori semasa kecil waktu pertama kali keluarga kami baru pindah ke sebuah rumah yang ada di perumahan. Pagi itu, sebelum terbit matahari dari tempatnya, saya ingat sekali bagaimana ibu saya menyiapkan makanan untuk keluarga. Saya ingat gestur yang beliau buat ketika menaruh piring itu di hadapan saya. Saya ingat persis bagaimana beliau kembali ke dapur untuk mengambilkan piring lain kepada ayah. Saya ingat betul apa yang saya rasakan hingga petang dimana pagi itu saya diajari akan lapar. Dan tentang lapar itu sendiri, ia membentuk manusia tangguh dari dalam.

Ketika dihadapkan dengan rintangan, seorang mungkin membayangkan sebuah tembok tinggi yang menjulang. Atau  pagar yang melintang. Atau hadangan segerombolan tak-tersebutkan di depan. Bagi saya, rintangan yang terbayang adalah kerikil. Ia yang tak terlihat besar namun dapat menggelincirkan. Suatu entitas yang mungkin sekilas mudah sekali untuk tersepelekan namun dapat memberi pelajaran yang jauh lebih berarti ketimbang yang terbayangkan. Musuh tak terlihat selalu lebih berbahaya bukan dari yang terlihat.

Itulah saya. Lebih mudah jatuh akan sesuatu yang saya anggap remeh hingga kadang terseok. 

Mungkin benar kata orang, bahwa sebenarnya tak ada orang pincang. Hanyalah ia yang tak mampu mengatasi hadangan dan memang terlahir berkekurangan lah yang layak untuk disebut tuna. Dan seiring dengan berakhirnya tulisan ini, semoga kita tidak pincang akan sesuatu yang kita sadari itu nyata namun kita hirau.

Comments

Popular posts from this blog

Tentang Kreasi dan Konsumsi

Bagaimana kita mencerna berpengaruh terhadap kualitas aksi yang kita lakukan. Apa yang menjadi asupan kita bertindak sebagai bahan bakar semangat. Dan kapan aksi yang kita lakukan menjadi gambaran bagaimana hidup akan berjalan.

Scene 2

                Dia paham disana ada semua yang dicarinya. Disapukannya jemari lentik berwarna nude itu ke antara buku-buku yang disampul plastik rapi. Entah, hari ini dia berakhir tertegun di rak huruf S. Dipandanginya barisan buku itu tanpa ampun. Bukan dia hendak memilih, bukan, dia hanya memastikan tidak ada yang terbalik penempatannya.

Pilot: The Beginning of The End

Have you ever think for once that life is short? Even though it's the longest we ever experience Or the more time we have, the more time there is to waste? As counter intuitive as it sounds, if life lasted forever we might never get around to asking someone out on a date, writing a journal, or traveling around the world, because there will always be tomorrow.

On Piece of Believing

As much as I like to have faith in Islam, a piece of belief can never reflect me as a whole. To believe isn’t necessarily represent the beliefs itself. And to believe can never ever tells us what’s wrong with the beliefs. But as a conscious and rational human being, we have to proceed with a given acceptable method (or invent one). To know what’s wrong is to know thyself.

Review Menulis

Terhitung awal Maret, ketekunan menulis di portal ini yang dimulai semenjak Agustus 2015 sedikit terganggu. Sebagai gantinya, bulan ini akan ada banyak tambahan tulisan dari bulan lalu. Sedikit kealpaan di dunia maya penulisan selalu jadi justifikasi paling masuk akal karena beragam tuntutan tanggungan yang menggunung. Tapi untuk membiasakan budaya tidak gampang pamrih dan konsisten, tulisan ini hadir.